Bahan-bahan
- 250 gram tepung terigu
- 200-250 ml susu cair rasa coklat
- 100 gram mentega
- 1 Sendok teh baking powder
- 1/2 sendok teh baking soda
- 1 bungkus vanili sachet kecil
- 150 gram gula pasir
- 3 butir telur
- Toping: biskuit (oreo), messes +
Langkah-langkah
- Cairkan mentega dengan api kecil sambil diaduk terus agar tidak gosong. Angkat dan dinginkan.
- Telur dan gula dikocok hingga mengembang (warna putih) dengan mixer kecepatan tinggi.
- Masukkan mentega cair, aduk rata. Masukkan susu cair, aduk rata.
- Masukkan vanili, baking powder, baking soda, aduk rata.
- Terakhir masukkan secara sedikit demi sedikit tepung terigu ke dalam bahan yang ada dengan terus di kocok dengan mixer kecepatan rendah.
- Setelah semuanya dimasukkan dan merata, tutup adonan dengan tutup panci atau plastik wrap. kemudian diamkan adonan di dalam kulkas selama 20-30 menit.
- Siapkan panggangan untuk memanggang, panaskan terlebih dahulu hingga semua panasnya merata (bisa dirasakan dengan mendekatkan tangan ke atas panggangan). Gunakan api yang kecil.
- Tuangkan adonan hingga setinggi 1/2 cetakan (untuk panggangan yang anti lengket, bila panggangan biasa maka perlu di olesi mentega terlebih dahulu).
- Tutup dan Panggang dengan api kecil. Bila timbul lubang-lubang kecil dan ditengahnya mulai mengering maka bisa di tambahkan toping diatasnya.
- Bila anda suka yg sedikit basah, maka setelah diberi topping bisa langsung anda angkat dengan mengeluarkannya menggunakan garpu dari sudut cetakan. Bila suka yang fully cooked, tunggu hingga kue benar-benar kering dan matang.