admin

20. Kue Cubit Original


Bahan-bahan

  • 150 gr tepung protein rendah
  • 150 gr gula pasir
  • 3 butir telor
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh vanila bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
  • 70 gr butter (bisa di ganti dengan margarine), di lelehkan.
  • 100 ml susu cair full cream
  • bahan topping :
  • meses / keju / kismis / sukade dll sesuai selera. +

Langkah-langkah

  • Telor, gula di kocok dengan mixer hingga mengembang dengan kecepatan tinggi. 
  • Masukkan terigu, baking powder, vanila bubuk dan garam aduk dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata, 
  • Terakhir masukan butter yg telah di lelehkan beserta susu cair full cream aduk kembali hingga tercampur rata
  • Setelah adonan jadi saya pindahkan ke gelas takar untuk mempermudah menuang ke dalam cetakan kue cubit.
  • Panaskan cetakan kue cubit terlebih dahulu dengan api kecil. tuang adonan jangan terlalu penuh (gunakan insting ya ibu-ibu). tutup cetakan dengan tutupnya (kalo ada). cek sesekali. jika sudah matang (sesuai selera matang full ato setengah matang yg bagian atasnya masih basah) ambil dengan sutil (gagang berkawat biasa sudah di jual satu set dng cetakan) sajikan di piring.

admin

Tentang Resep Kue Cubit -

Blog Resep Kue Cubit adalah blog yang berisi kumpulan resep kue cubit yang dapat Anda praktekkan di rumah. Semoga resep kue cubit yang ada di sini memberi manfaat kepada Anda

Subscribe to this Blog via Email :